Kamis, 06 November 2008

Pesta Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) Mahasiswa Tingkat Nasional Ke-10

Rangkaian Pesta Paduan Suara Gerejawi Mahasiswa Tingkat Nasional ke-10 yang diadakan di Balairung Universitas Kristen Satya Wacana, Kota Salatiga, Jawa Tengah, berlangsung dari hari pertama pembukaan, senin, 27 Oktober 2008 sampai pada penutupannya sabtu, 1 November 2008. Pesparawi Mahasiswa Tingkat Nasional yang ke - 10 ini diikuti oleh 39 kontingen Paduan Suara dari setiap daerah di Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Senin, 27 Oktober dibuka dengan acara Ibadah dan Defile Kontingen melewati Jalan Protokol kota Salatiga. Dihari ke 2 atau tanggal 28 Oktober ada sesi workshop, dan Lomba paduan suaranya baru dimulai pada hari Rabu, 29 Oktober 2008 Dengan Kategori Musica Sacra dari jam 9.00 - 21.30 wib. Kamis, 30 Oktober 2008 kategori Gospel Spiritual, dan Jumat 31 Oktober kategori Folklore. Clossing ceremony diadakan hari Sabtu, 1 November 2008 jam 19.00 setelah kontingen Pesparawi X, melakukan Tour Religi budaya dari jam 9.00-17.00. Dan pada tanggal 2 November 2008, setiap kontingen wajib pelayanan di setiap Gereja-Gereja di kota Salatiga. Selain Trophy Juara, dalam pesparawi ke-10 ini juga diberikan Plakat Gold-Silver-Bronze untuk setiap kategori lomba.

Juri Pesparawi X adalah Cristian Grases (Miami, USA), Janet Kirkley (USA), Aida Swensson-Simanjuntak (Jakarta, Indonesia), Andreas Sugeng (Denpasar, Indonesia), Henry Pranoto (Semarang, Indonesia).

Hasil Akhir PESPARAWI Mahasiswa X - Salatiga

Kategori Musica Sacra

I. Universitas Katolik Atmajaya - Jakarta
II. Universitas Kristen Petra - Surabaya
III. Universitas Widya Mandala - Surabaya

Kategori Gospel & Spiritual
I. STAKPN Ambon - Ambon
II. Universitas Pattimura - Ambon
III. Universitas Kristen Indonesia Maluku - Ambon

Kategori Folklore
I. Universitas Kristen Indonesia Maluku - Ambon
II. Universitas Nusa Cendana - Kupang
III. Universitas Pattimura - Ambon

Juara Favorit (Panitia) : Universitas Negeri - Medan
Juara Umum : Universitas Kristen Indonesia Maluku - Ambon

info: www.pesparawix.net



Hari ke-1 Lomba, Kategori Musica Sacra, Rabu 29 Oktober 2008


Institut Teknologi Negeri Malang - Jawa Timur


STIE Wira Wacana - Sumba, NTT


Universitas Kristen Petra - Surabaya


Universitas Kristen Duta Wacana - Jogjakarta


Universitas Hassanudin - Makassar


UNIKA ATMA JAYA - Jakarta


UNIKA Soegjopranoto - Semarang


Universitas Negeri Manado (UNIMA) - Manado


Universitas Sari Putra Tomohon (UNSRIT) - Manado


Universitas Pattimura (UNPATTI) - Ambon


Universitas Pattimura - Ambon


Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) - Manado




Hari ke-2, Kategori Gospel Spiritual, Kamis 30 Oktober 2008


Institute Teknologi Negeri Malang - Jawa Timur


Universitas Kristen Petra - Surabaya


UNIKA ATMA JAYA - Jakarta


Universitas Katolik Soegjopranoto - Semarang


PAPUA


Universitas Kristen Indonesia Maluku - Ambon


Universitas Kristen Sanata Dharma - Jogjakarta


Universitas Negeri Medan - Sumatera Utara


Universitas Kristen Indonesia - Jakarta


Universitas Negeri Martapura - Kalimantan





Hari ke - 3 Kategori Folklore, Jumat 31 Oktober 2008





Yang ini juga dari Papua cuma gw lupa nama perguruan tingginya.


STIE Port Numbay - Papua


Universitas Kristen Duta Wacana - Jogjakarta


Universitas Kristen Indonesia - Jakarta


Universitas Dipponegoro - Semarang


Universitas Katolik ATMA JAYA - Jakarta


Universitas Hassanudin - Makassar


Univ. Kristen Arta Wacana, Kupang - NTT


Univ. Kristen Sanata Dharma - Jogjakarta


Univ. Pembangunan Nasional Veteran - Jogjakarta


Univ. Negeri Martapura - Kalimantan


Universitas Pattimura - Ambon


Universitas Sumatera Utara (UNSU) - Medan




CLOSING CEREMONY, Sabtu 1 November 2008


Penampilan Juara 1 Kategori Musica Sacra dari Universitas Katolik ATMA JAYA Jakarta


Penampilan Juara 1 kategori Gospel Spiritual dari Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan Negeri (STAKPN) Ambon


Penampilan Juara 1 Kategori Folklore dari Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM) Ambon


Suasana Balairung Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga - JATENG, After the Result Show






Celebrate the victory

PS. Gita Swara Jaya, UNIKA Atma Jaya Jakarta
Juara 1 Musica Sacra dengan meraih 3 Gold
dari ketiga kategori lomba.



Mrs. Aida Swensson and Me

2 komentar:

Uproar! Rocktees mengatakan...

Hi, pal! Nice job. I`ve been there too, but that place is too crowded with humans. I thought Satya Wacana must built more bigger ballroom.

So I just got there for only 20 minutes before I walked out for some fresh air and then finally go home. Too bad, yeah...

Today Snapshot mengatakan...

Yeahhh... too hot and the room is too small for a concert festival hall. but I think you have to be more patient just for 5 minutes, cuz after you went out, we all got a sit in the middle underneath the balcony bro..!